Skip to main content Skip to main navigation menu Skip to site footer
Articles
Published: 2014-11-28

Efektivitas Pembelajaran Aljabar dengan Model Elaborasi Terhadap Peningkatan Keterampilan Berpikir Kreatif Mahasiswa

STKIP Hamzanwadi
Efektivitas Pembelajaran Elaborasi Keterampilan Berpikir Kreatif

Galleys

Abstract

Pembelajaran di perguruan tinggi saat ini masih didominas dengan menggunakan metode ceramah, tanya jawab serta mencatat dan mahasiswa kurang diberi kesempatan untuk mengembangkan keterampilan berpikir. Salah satunya adalah keterampilan berpikir kreatif yang perlu dikembangkan bangku kuliah. Matematika sebagai wahana untuk menumbuhkan keterampilan berpikir, diharapkan dapat menjadi bekal dalam menghadapi berbagai permasalahan dalam kehidupan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektivitas pembelajaran elaborasi dalam meningkatkan keterampilan berpikir kreatif mahasiswa pada pokok bahasan fungsi pecahan, barisan dan deret aritmatika dan geometri dibandingkan dengan pembelajaran tradisional. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu dengan desain penelitian Non-Randomized Control-Group Pretest-Posttest Design. Sampel penelitian terdiri dari dua kelas yaitu kelas eksperimen sebanyak 30 mahasiswa dan kelas kontrol sebanyak 28 mahasiswa. Sebagai alat pengumpul data yaitu tes keterampilan berpikir kreatif. Berdasarkan hasil analisis menunjukkan bahwa peningkatan yang ditunjukkan dengan gain yang dinormalisasi pada kelas yang mendapatkan pembelajaran elaborasi lebih besar dari kelas yang mendapatkan pembelajaran tradisional, begitupun peningkatan pada tiap aspeknya yaitu fluency, flexibility, originality dan elaboration. Hasil uji statistik menggunakan Uji Mann-Whitney U pada taraf signifikansi 0,05 diperoleh bahwa pembelajaran elaborasi secara signifikan lebih meningkatkan keterampilan berpikir kreatif mahasiswa daripada pembelajaran tradisional. Maka dapat disimpulkan penerapan model pembelajaran elaborasi pada pokok bahasan Fungsi pecahan, barisan dan deret aritmatika dan geometri lebih efektif dalam meningkatkan keterampilan berpikir kreatif mahasiswa.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Hake, R. R. (1998) Interactive Engagement Methods In Introductory Mechanics Courses. Departement of Physics, Indiana University, Bloomingtoon. [Online]. Tersedia: http://www.physics.indiana.edu/~sdi/IEM-2b.pdf. [3 januari 2012]
Handoko R. (2008) Statistik Kesehatan. Jogjakarta: mitra Cendikia press.
Made W. (2009) Strategi Pembelajaran Inovatif Kontemporer. Jakarta: Bumi Aksara
Samsudin, Winny L. (2011) Efektivitas Pembelajaran Fisika Dengan Menggunakan Media Animasi Komputer Terhadap Peningkatan Keterampilan Berpikir Kritis Siswa SMA. Prosiding Seminar Nasional Penelitian Pendidikan dan Penerapan MIPA, Fakultas MIPA, Universitas Negeri Yogyakarta, 14 Mei 2011 (http://aththibby.files.wordpress.com/2011/01/11pfis_achmad.pdf di akses 13 november 2011)
Sugiyono, (2009) metode penelitian kuantitatif , kualitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.
Winny L., Erna P. (2010) Efektivitas Pembelajaran Berbasis Masalah Dalam Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kreatif Siswa.Prosiding Seminar Nasional Fisika. http://www.fi.itb.ac.id/dedeSeminar%20HFI%202010CD%20ProceedingsProceedingsFP%2018.pdf di akses 13 desember 11)

How to Cite

Saparwadi, L. (2014). Efektivitas Pembelajaran Aljabar dengan Model Elaborasi Terhadap Peningkatan Keterampilan Berpikir Kreatif Mahasiswa. Beta: Jurnal Tadris Matematika, 7(2), 98–107. Retrieved from https://jurnalbeta.ac.id/index.php/betaJTM/article/view/69